TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 32:26

Konteks
32:26 maka berdirilah Musa di pintu gerbang perkemahan itu serta berkata: "Siapa yang memihak kepada TUHAN 1  datanglah kepadaku!" Lalu berkumpullah kepadanya seluruh bani Lewi.

Keluaran 32:1

Konteks
Anak lembu emas
32:1 Ketika bangsa itu melihat, bahwa Musa mengundur-undurkan turun dari gunung s  itu, maka berkumpullah mereka mengerumuni Harun dan berkata kepadanya: "Mari, buatlah untuk kami allah, yang akan berjalan di depan t  kami sebab Musa ini, orang yang telah memimpin kami keluar dari tanah Mesir--kami tidak tahu apa yang telah terjadi dengan dia. u "

Keluaran 12:18

Konteks
12:18 Dalam bulan pertama, w  pada hari yang keempat belas bulan itu pada waktu petang, kamu makanlah roti yang tidak beragi, sampai kepada hari yang kedua puluh satu bulan itu, pada waktu petang.

Keluaran 12:2

Konteks
12:2 "Bulan inilah akan menjadi permulaan s  segala bulan bagimu; itu akan menjadi bulan pertama bagimu tiap-tiap tahun 2 .

Keluaran 11:1

Konteks
Tulah kesepuluh diberitahukan
11:1 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Aku akan mendatangkan satu tulah lagi atas Firaun dan atas Mesir, sesudah itu ia akan membiarkan kamu pergi c  dari sini; apabila ia membiarkan kamu pergi, ia akan benar-benar d  mengusir kamu dari sini.

Mazmur 118:6

Konteks
118:6 TUHAN di pihakku 3 . d  Aku tidak akan takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku? e 

Mazmur 124:1-2

Konteks
Terpujilah Penolong Israel
124:1 Nyanyian ziarah Daud. Jikalau bukan TUHAN yang memihak kepada kita 4 , --biarlah Israel berkata s  demikian-- 124:2 jikalau bukan TUHAN yang memihak kepada kita, ketika manusia bangkit melawan kita,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:26]  1 Full Life : SIAPA YANG MEMIHAK KEPADA TUHAN.

Nas : Kel 32:26

Panggilan Musa untuk setia kepada Allah mencerminkan prinsip bahwa di tengah-tengah pemberontakan dan kemunduran rohani, satu-satunya jalan bagi orang percaya ialah jalan yang ditandai oleh ketaatan tegas kepada hukum Allah dan pemisahan yang jelas dari kemurtadan

(lihat cat. --> Wahy 18:4;

[atau ref. Wahy 18:4]

bd. Yos 24:15; 1Raj 18:21;

lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).

[12:2]  2 Full Life : BULAN PERTAMA BAGIMU TIAP-TIAP TAHUN.

Nas : Kel 12:2

Pasal Kel 12:1-51 menerangkan Hari Raya Paskah (ayat Kel 12:1-14,21-28) dan Hari Raya Roti Tidak Beragi (ayat Kel 12:15-20). Perayaan-perayaan ini dilandaskan pada peristiwa-peristiwa bersejarah dari Paskah pertama pada saat terjadinya keluaran (pasal Kel 12:1-14:31). Karena Paskah menandai awal baru bagi Israel, bulan ketika hal itu terjadi (Maret-April dalam penanggalan kita) menjadi "bulan pertama" dari tahun baru bagi bangsa tersebut -- dimaksudkan untuk mengingatkan umat itu bahwa keberadaan mereka sebagai umat Allah adalah hasil pembebasan mereka dari Mesir oleh tindakan penebusan-Nya yang perkasa.

[118:6]  3 Full Life : TUHAN DI PIHAKKU.

Nas : Mazm 118:6

Orang yang berlindung dalam Tuhan diyakinkan bahwa Dia ada bersama mereka untuk memberikan pertolongan dan kekuatan (ayat Mazm 118:7,14; Yos 1:9; Yer 1:8;

lihat cat. --> Kel 3:14).

[atau ref. Kel 3:14]

[124:1]  4 Full Life : JIKALAU BUKAN TUHAN YANG MEMIHAK KEPADA KITA.

Nas : Mazm 124:1

Jikalau Allah tidak menyertai kita, kita tidak sempat luput dari jebakan-jebakan hidup atau menangkis musuh rohani kita. Bahaya dan kesukaran yang kita hadapi mungkin tampaknya demikian besar sehingga tidak seorang pun selain Allah dan kuasa-Nya yang ajaib dapat menolong kita; namun, "Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita?" (Rom 8:31) Tidak ada musuh atau situasi dapat mengalahkan kita bila Allah di pihak kita.



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA